Every journey always begins with one step, Semua perjalanan bermula dari satu langkah kaki ....

Kamis, 14 Oktober 2010

Surat Cinta Untuk BEMERS FPIK

Sahabat sekalian, barangkali terkadang pernah terbersit dalam pikiran kita, bahwa amanah yang diberikan kepada kita ini sangat memberatkan, bahkan kita merasa amanah ini membuat kita menjadi orang yang terbatasi. Ditengah-tengah kesibukan kuliah, praktikum, laporan, dan menumpuknya tugas, kita masih harus bergelut dengan bermacam-macam proposal kegiatan, rapat, diskusi, wira-wiri sana-sini, dan lelah mempersiapkan acara demi acara. Padahal, teman-teman yang lain, dengan bebasnya mengerjakan hal-hal yang mereka inginkan.Apakah kita pernah berpikir seperti itu?


Sahabat, kita perlu menyadari bahwa setiap orang mempunyai tanggung jawabnya masing-masing, entah dalam bentuk tanggung jawab yang seperti apa, yang pasti tanggung jawab terhadap dirinya sendiri. Tanggung jawab itu pun bersifat pilihan, kita bebas memilih yang mana. Saya pernah menyampaikan pula kepada sahabat sekalian, bahwa semua pilihan yang kita pilih pasti mendatangkan konsekuensi yang harus kita tanggung. Sahabat, kita telah memilih organisasi ini sebagai pilihan kita dalam berkarya...Pilihan itu adalaha tanggung jawab dan konsekuensi....Tanggung jawab pun pasti datang kepada kita sesuai dengan kapasitas yang kita miliki. Kapasitas kita bukan dinilai oleh kita sendiri, melainkan oleh orang lain sesuai dengan citra diri yang kita munculkan kepada orang lain.. Orang akan menilai sejauh mana kemampuan kita..Anda tidak akan ditunjuk sebagai ketua jika memang lingkungan Anda belum melihat Anda layak sebagai ketua,....Tangggung jawab adalah pengorbanan, penghargaan, dan pembelajaran,....


Sahabat, Tanggung jawab adalah sarana pembelajaran untuk terus meningkatkan kapasitas, sehingga suatu saat Anda akan berada pada posisi puncak dan scope atau area pengaruh yang jauuuuh lebih luas dan lebar...

Sahabat, ditengah-tengah kesibukan kuliah, kita masih disibukan dengan berbagai macam aktifitas organisasi. Terlebih lagi, agenda besar terdekat kita harus kita sukseskan, maka, sering kita dituntut untuk bekerja keras, rapat setiap hari, bahkan bolos kuliah untuk mengejar target timeline, tidur pun jadi berkurang, dan kita dikejar-kejar untuk segera menyelesaikan tugas,...PADAHAL tugas menumpuk, laporan, asistensi, dan praktikum. APALAGI, kalau badan kita tidak fit, mudah drop dan sakit....pasti sungguh sangat menyiksa tanggung jawab ini, ...Semoga tidak ya?


Yaaa, memang barangkali saat ini sahabat belum merasakan apa manfaatnya, malah mungkin sahabat tidak merasakan mengalami kemajuan dan peningkatan kapasitas itu,...Namun saya katakan: "Anda telah layak menjadi pemimpin selanjutnya di organisasi ini", bukan Anda yang menilai, namun orang lain,....


Saya teringat kata-kata dosen wali saya, bahwa jadikanlan adek-adek kelasmu menjadi orang-orang yang kamu harapkan dan bahkan jauh dari apa yang kamu inginkan.Sungguh, waktu itu, saya sangat terharu, benar, selama ini saya ingin sekali melihat kalian menjadi orang yang saya impikan dan inginkan, bahkan saya sangat ingin, kalian melebihi apa yang saya harapkan,...Tiada kata lain untuk mencapai kapasitas yang besar melainkan dengan BELAJAR....BELAJAR apa saja. Saya sangat bahagia jika kalian menjadi bagian dari mimpi saya itu. Saya akan bangga setelah selesai masanya, melihat kalian menjadi kader pengganti yang kapasitasnya lebiiiiihhhhh dari sekedar 'Layak', namun memang PANTAS. Tanggung jawab itu pasti akan kalian pikul,...


Tetap semangat adek-adek, teman-teman, saya sungguh sangat bangga pada kalian....Tanggungjawab berarti pula amanah, yaitu iman dan aman...Orang yang amanah ialah ia yang beriman dan mampu mendatangkan rasa aman dan tentram serta mampu menghilangkan rasa 'was-was' terhadap lingkungannya karena ia mampu mengembang tanggungjawabnya dengan baik sesuai dengan porsi yang ia dapatkan. Silakan buktikan, orang yang mampu mengemban amanah dan tanggungjawab dengan baik, pasti ia akan didatangi tanggungjawab baru terus menerus.Tanggungjawab bukan untuk dicari, tapi ia akan terus datang seiring tingkat kapasitas kita.Justru, tanggung jawab baru itu menjadikannya sarana BELAJAR dan media peningkatan kapasitas diri terus menerus,...

Teruslah Berkarya sahabat......


Rosullullah saw bersabda : "Setiap orang adalah pemimpin, dan ia akan dimintai pertanggungjawabannya atas kepemimpinannya itu"...

Sermoga amanah dan tanggung jawab ini menjadikanmu manusia yang senantiasa terus berkembang dan berkapasitas besar...


Salam Jaya FPIK, Hidup Mahasiswa.

By: Sahabatmu semua, Panca Dias Purnomo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Read Also

  • Ciri tim Solid - Bagaimana sebuah tim terbentuk? Bagaimana membuat tim menjadi solid? Bagaimana proses tahapan pembentukan tim hingga akhirnya tim dapat menjadi tim yang ku...
    2 minggu yang lalu